DHGate, E-COMMERCE UNTUK RESELLER CHINA MENUJU GLOBAL

dhgate
dhgate

DHGate, E-COMMERCE UNTUK RESELLER CHINA MENUJU GLOBAL


Hai Sobat Ladangtekno

DHGate adalah sebuah e-commerce yang memilki jenis binsis B2B yang menghubungakan seller di China dengan retailer global. Walaupun memiliki sifat grosir pengguna dapat melakukan pembelian barang dengan jumlah kecil termasuk hanya memesan satu item saja.

BISNIS PROSES
Bisnis proses DHgate
Bisnis proses DHgate
  • Pembeli membuat penawaran di marketplace DHGate dengan melalukan proses pembelain.
  • Pembeli melakukan pembayaran ke DHGate dari barang yang sudah dipesan sebelumnya, jadi pembyarang di DHgate tidak dilakukan langsung ke seller namun melalui pihak DHGate
  • Seller akan melakukan pengiriman pesanan pelanggan, saat pelanggan sudah melakukan pembayaran ke Pihak DHGate
  • Pembeli memeriksa barang kiriman yang sudah diteriman dan melakukan konfirmasi ke pihak DHGate
  • DHGate melakukan pembayaran ke seller.

PAYMENT GATEWAY
Payment Gateway di DHGate dapat menggunakan DHpay yang dimiliki oleh DHGate atau menggunakan jasa pihak kegita

DHpay
DHpay

DHpay merupakan sebauh metode pembayaran yang dimiliki oleh DHGate. Pembayaran melalui DHpay dapat dilakuakan ketika pelanggan sudah memiliki akun DHPay. DHpay memungkinkan pembeli untuk melakukan pembayaran secara penuh terhadap barang pesanan atau pembayaran sebagian yaitu pembayarang menggunakan DHpay bersama dengean menggunakan metode pembayaran pihak ketiga.

Pembayaran Pihak Ketiga
Pembayaran Pihak Ketiga

Metode pembayan lainnya yang dapat dilakukan di DHGate yaitu menggukan Visa, Mastercard, Express Pay, Secure Pay, Bank Transfer (lokal), Skrill, dan Bank Transfer (Internasional)


PENGIRIMAN BARANG
Proses pengiriman barang dari order sampai barang diterima dari situs Dhgate.com adalah sebagai berikut
  • Menghubungi dan melakukan kerja sama dengan agen forwarder di Indonesia
  • Meminta marking code pada agen forwarder 
  • Order barang dan proses pembayaran barang sudah dilakukan beserta memberitahu marking code yang kita miliki kepada penjual
  • Barang yang memiliki marking code dikelompokan dalam satu container sesuai dengan negara tujuan
  • Barang dikirim baik melalui jalur Udara maupun Laut
  • Barang sampai di pelabuhan internasional negara tujuan dan melakukan unpacking container 
  • Agen perusahaan akan mengirimkan barang ke pada konsumen dengan jasa pengiriman lokal seperti JNE, TIKI, POS.dan lain sebagainya
  • Barang diterima konsumen
Agen forwarder adalah perusahaan yang menjual jasa dalam proses pengiriman antar negara yang diamana sudah memiliki izin dari instansi terkait seperti BEA CUKAI, sedangkan marking code adalah code untuk barang yang dikirim dari luar negeri agar pada proses unpacking container, barang yang kita beli tidak tertukar dengan yang barang lainya serta dengan marking code.

CARA MEMPEROLEH KEUNTUNGAN
Keuntungan yang diperoleh Dhgate hanya melalui akun premium penjual barang, dhgate sendiri sekarang lebih memfokuskan diri untuk mengaet user dari seluruh dunia untuk mau berbelanja di situs Dhgate sudah banyak sebelumnya e-commerce yang sama dengan Dhgate yang memiliki lebih banyak user.


Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. Jika ada yang kurang dari postingan mimin atau ada yang belum dimengerti, yuks komentar dibawah kita diskusikan sama sama. Jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi.

Tags:
ladangtekno
DHgate

MENGENAL RARALI.COM E-COMMERCE LOKAL INDONESIA

Ralali
Ralali


 

MENGENAL RARALI.COM E-COMMERCE LOKAL INDONESIA


 

Hai Sobat Ladangtekno

Dikutip dari laman web Ralali yaitu ralali.com disebutkan bahwa Ralali adalah sebuah e-commerce yang berbentuk Marketplace dengan menggunakan konsep bisnis B2B. Rarali sebagai marketplace merupakan tempat untuk menghubungkan pembeli, baik itu korporat maupun individu. Pembeli akan mendapatkan ribuan produk untuk kebutuhan bisnis mereka dan perusahaan dari supplier ternama dan terpecaya

PENGERTIAN E-COMMERCE

pengertian e-commerce
e-commerce

PENGERTIAN E-COMMERCE


Hai Sobat Ladangtekno

E-commerce adalah sebuah konsep baru dimana konsep ini dapat digambarkan sebagai sebuah proses jual beli barang atau jasa di World Wide Web (WWW) (shim et al.:2000 dalam Suyanto:003), sedangkan menurut turban dkk (2008) e-commerce merupakan jual beli atau pertukaran produk, jasa, dan informasi melalui jaringan informasi termasuk internet.

Ahli lain yang juga memberikan pendapat mengenai pengertian e-commerce adalah McLeod, Menurut McLeod (2008:59) pedagang elektronik atau yang juga disebut dengan e-commerce adalah penggunaan jaringan untuk melaksanakan proses bisnnis. Dapat diartikan e-commerce adalah sebuah sebuah pasar dimana pasar tersebut tidak seperti pasar tradisional yang memiliki tempat fisik untuk melakukan transaksi jual beli. Transaksi jual beli disini terjadi tidak secara langsung mempertemukan pembeli dan penjual tapi melalui sebuah jaringan informasi atau website yang berisikan list barang yang dijual oleh e-commerce dan barang yang dibeli oleh pelanggan tidak dapat langsung diperoleh.

Menurut Laudon dan Laudon (2008:63), e-commerce berdasarkan sifat transaksinya dapat digolong menjadi lima yaitu Businress to Consumer (B2C), Business to Business (B2B), Consumer to Consumer (C2C), Peer-to-peer (P2P) dan Mobile Commerce (M-commerce). Salah satu jenis bisnis yang kami bahas adalah mengenai bisnis B2B.

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. Jika ada yang kurang dari postingan mimin atau ada yang belum dimengerti, yuks komentar dibawah kita diskusikan sama sama. Jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi

tags:
ladangtekno
pengertian e-commerce

KARAKTERISTIK PERUSAHAAN B2B


PERUSAHAAN B2B
 PERUSAHAAN B2B

KARAKTERISTIK PERUSAHAAN B2B


Hai Sobat Ladangtekno

Menurut Laudon dan Laudon (2008:63), e-commerce berdasarkan sifat transaksinya dapat digolong menjadi lima yaitu Businress to Consumer (B2C), Business to Business (B2B), Consumer to Consumer (C2C), Peer-to-peer (P2P) dan Mobile Commerce (M-commerce) [2]. Salah satu jenis bisnis yang kami bahas adalah mengenai bisnis B2B.

B2B merupakan jenis bisnis dimana perdagangan dilakukan dengan menggunakan jaringan internet antar pelaku bisnis, yaitu pembeli yang melakukan transaksi dengan penjual bukan merupakan konsumen akhir atau end-user namun pabrikasi atau usaha perorangan yang dimana pembeli akan melakukan penjualan kembali terhadap produk tersebut (Rayport dan Bernard JJ, 2001:4). Karakteristik dari B2B berdasarkan pada bentuk websitenya menurut Christina (2011) yaitu:
Private Store on Seller’s Site (One Seller, Many Buyer)
Marketplace yang penjual barangnya hanya satu dan terdapat banyak pembeli. Produk yang dijual tidak terlalu banyak dan harga dan ditawarkan biasanya tetap.

Customer Portal (Few Seller, Many Buyer)
Marketplace dimana terdapat sedikit atau beberapa pembeli dan banyak penjual. Produk ditawarkan melalui katalog dengan harga yang sudah ditentukan.

Independent Industry Marketplaces (Many Seller, Many Buyer)
Marketplace yang terdiri dari banyak penjual dan banyak pembeli. Jenis B2B ini biasanya menawarkan auctions dan harga yang dinamis.

Consortia-sponsored Marketplaces (Few Buyer, Many Seller)

Marketplace yang memiliki sedikit atau beberapa pembeli dan banyak penjual. Pembeli memiliki kendali dalam mengontrol transaksi serta harga yang ditawarkan dalam marketplace ini sudah tetap

Private Company Marketplaces (One Buyer, Many buyer)
Merketplace yang terdiri dari satu pembeli dan banyak penjual. Penjual dapat memberikan penawaran ke pembeli tertentu

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. Jika ada yang kurang dari postingan mimin atau ada yang belum dimengerti, yuks komentar dibawah kita diskusikan sama sama. Jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

Link Terkait
Tags:
ladangtekno
b2b
e-commerce

VALUE CHAIN ATAU RANTAI NILAI

VALUE CHAIN ATAU RANTAI NILAI
VALUE CHAIN ATAU RANTAI NILAI

VALUE CHAIN ATAU RANTAI NILAI


Hai Sobat Ladangtekno

Value chain atau rantai nilai suatu rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh sebuah perusahaan untuk menghasilkan suatu produk atau jasa. Bersadarkan buku Competitive Advantage: Creating and Sustaining Superior Performance karya Michael Portel, konsep value chain membagi kegitan peruisahaan menjadi dua yaitu primary activity dan support activity. Menurut Pearce & Robinson (2008) istilah rantai nilai menggambarkan cara untuk memandang suatu perusahaan sebagai rantai kegiatan yang mengubah input menjadi output yang bernilai bagi pelanggan. Nilai bagi pelanggan berasal dari tiga sumber dasar: aktivitas yang membedakan produk, aktivitas yang menurunkan biaya produk dan aktivitas yang dapat segera memenuhi kebutuhan pelanggan. Menurut Porter dalam (David:2006), salah satu strategi yang memungkinkan untuk mendapatkan keunggulan kompetitif adalah:
  • Cost Leadership Strategy (strategi kepemimpinan harga) yiatu membuat produksi suatu barang yang sudah masuk standar tapi dengan menggunakan biaya produksi yang sanagat rendah per-unit barang, ini ditunjukan untuk konsumen yang sensotof terhadap harga jual dengan tujuan menarik konsumen yang sensitif terhadapat harga jual suatu produk.
  • Differentiation Strategy yaitu strategi yang dimana memiliki tujuan untuk menghasilkan barang dan jasa yang unik dan ditunjukan untuk konsumen yang tidak terlalu sensitif terhadap harga. Strategi ini menekankan untuk perusahaan membuat sebuah produk yang unik dimana keunikan dari produk ini tidak dimiliki oleh perusahaan lain yang menjadi kompettitor perusahaan yang bersangkutan.
  • Focus Strategy Cost yaitu strategi dengan memproduksi barang dan jasa yang ditunjukan untuk kelompok kecil pelanggan saja. Strategi ini efektif saat konsumen menginnginkan persyaratan tertentu untuk produk yang mereka inginkan dan perusahaan lain tidak ada yang berada dalam segemen pasar yang sama..
Strategi manapun yang digunakan value chain analysis (VCA) akan dapat membantu perusahaan untuk berfokus pada strategi yang di pilih dan berusaha meraih keunggulan yang kompetitif. VCA memandang perusahaan sebagai salah satu bagian rantai produk, rantai nilai merupakan tahapan dari barang mentah sampai menjadi barang purnajual. Rantai nilai mencakup aktivitas yang terjadi karena hubungan dengan pemasok dan hubungan dengan konsumen. VCA dapat membantu manajer untuk memahami posisi perusahaan dalam rantai nilai untuk meningkatkan keunggulan kompetitif .

VCA adalah alat analisis strategi yang baik untuk memahami lebih baik mengenai keunggulan kompetitif yang berguna untuk memahami dimana value pelanggan dapat ditingkatkan atau penurunan biaya dan memahami secara lebih baik hubungan antara perusahaan dan dengan pemasok dan dengan perusahaan lain (Hansen & Mowen: 2000). VCA melihat lalulintas biaya lintas rangkaian aktivitas yang dilakukan oleh bisnis tersebut sehingga dapat ditentukan dimana terdapat kelemahan biaya. Menurut Pearce & Robinson (2008)

VALUE CHAIN ATAU RANTAI NILAI
VALUE CHAIN ATAU RANTAI NILAI

Gambar 1 merupakan kerangka value chain yang membagi aktivitas sebuah perusahaan kedalam dua ketegori umum yaitu aktivitas utama yaitu aktivitas yang terlibat dalam penciptaan produk fisik, pemasaran, transfer ke pembeli dan layanan purna jual. Aktivitas pendukung adalah aktivitas yang dapat membantu berjalannya perusahaan dengan menyediakan infrastruktur atau input yang memungkinkan aktivitas utama dapat berjalan secara berkelanjutan.

Mencapai Value Chain Internal Sebuah Perusahaan
Value chain internal dapat dicapai dengan menggunakan empat langkah yaitu sebagai berikut
  • Mengindetifikasi aktivitas value chain, yaitu memecah operasi yang ada dalam perusahaan menjadi proses bisnis tertentu, biasanya dikelompokan dalam proses primer/utama dan pendukung. Perusahaan biasanya melakukan aktivitas yang berbeda pada setiap kategori.  Manajer dalam tahap ini memiliki tantangan untuk mengeruraikan dengan rinci apa yang sebenarnya terjadi dalam aktivitas yang berbeda yang daapat dianalisis, bukan terpaku pada ketegori yang luas dan umum
  • Alokasi biaya, yaitu mengaitkan biaya ke setiap aktivitas berbeda, setiap aktivitas yang terjadi dalam value chain dapat mengeluarkan biaya dan mengikat waktu dan asset. Manajer dalam tahap ini diharuskan untuk mengalokasikan biaya dan asset ke setiap aktivitas. 
  • Identifikasi aktivitas yang membedakan perusahaan, yaitu letak perbedaan yang ada dalam perusahaan yang menjadi sumber keunggulan perusahaan dari pesaing.
  • Menilai value chain, yaitu menggunakan informasi biaya aktivitas untuk melakukan pengelolaan setiap ativitas secara lebih baik, tahap ini diibaratkan melakukan evaluasi dari aktivitas value chain yang ada.

Konsep Value added dan Value Coalitions
Konsep value added merupakan analisis nilai tambah yang dimulai saat pembelian bahan baku sampai produk jadi. Konsep ini menekankan pada penambahan nilai produk selama proses dalam perusahaan. Semua nilai yang non value added akan dihilangkan dan perusahaan akan berfokus pada hal yang memiliki nilai pada produk. Konsep ini cenderung mengakibatkan kerugian pada perusahaan karena analisa dimulai ketika bahan baku dibeli dan tidak memperhatikan aktivitas yang dilakukan pemasok bahan baku tersebut dan berakhir saat produk selesai diproses dengan mengabaikan distribusi produk ke tangan konsumen dan layanan purna jual. Konsep ini akan membuat perusahaan kehilangan hubungan baik dengan konsumen dan suplier.

Value coalitions merupakan pengembangan dari value chain dimana konsep ini dapat dijadikan alat yang lebih fleksibel dalam kegiatan bisnis yang kompetitif. Model value coalitions menunjukan bahwa nilai yang tercipta sering diperoleh dari adanya hubungan secara bersamaan dari beberapa unit pendukung dalam menghasilkan produk, ini didasarkan bahwa pendekatan yang didesain untuk sebuah perusahaan diidentifikasi melalui nilai ekonomi dari konsumen, yang didasarkan pada:
  • Work activity based, merupakan pola pemrosesan yang didasarkan pada suatu set aktivitas pendukung dari sebuah arus kerja (workflow).
  • Functional organization; yaitu didasarkan pada fungsi organisasi keseluruhan dari puncak sampai kebawah organisasi

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. Jika ada yang kurang dari postingan mimin atau ada yang belum dimengerti, yuks komentar dibawah kita diskusikan sama sama. Jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

tags:
ladangtekno
valuechain

PENGERTIAN DAN PERKEMBANGAN ERP

PENGERTIAN DAN PERKEMBANGAN ERP
ERP

PENGERTIAN DAN PERKEMBANGAN ERP


Hai Sobat Ladangtekno

Enterprise Resource Planning atau yang disingkat ERP adalah sistem informasi yang diperuntukan bagi perusahaan untuk menangani peran mengintegrasikan dan mengoptimalisasikan proses bisnis yang berhubungan dengan aspek operasi, produksi maupun distribusi pada perusahaan.

ERP berkembang dari Manufacturing Resource Planning (MRP II) yang merupakan evolusi dari Material Requirements Planning (MRP). Sistem ERP sering disebut Back Office System yang mengindikasikan bahwa pelanggan atau masyarakat tidak terlibat dalam sistem ini. Hingga saat ini perkembangan ERP tekah sampai pada era Extended ERP/ERP II.

PERKEMBANGAN ERP
ERP berkembang dari era awal yang bernama MRP, Close Loop MRP, MRP II, Planning MRP II, ERP dan Extended ERP
MRP
Tahun 1960-an merupakan konsep awal dari ERP dengan adanya MRP, dengan konsep perencanaan kebutuhan material. Sistem ini meliputi perencanaan dan penjadwalan kebutuhan material perusahaan seperti produk apa yang akan dibuat, apa yang diperlukan untuk membuat produk, kapan material tersebut diperlukan, dan berapa banyak material tersebut diperlukan. MRP didasarkan pada permintaan dependen yaitu permintaan yang disebabkan oleh permintaan terhadap item level yang lebih tinggi. Misalnya permintaan akan mesin otomotif, roda merupakan permintaan dependen yang tergantung pada permintaan otomobil. Keunggulan Material Requirement Planning (MRP) antara lain adalah sebagai berikut
  •  Memberikan kemampuan untuk menciptakan harga yang lebih kompetitif,
  • Mengurangi harga jual, 
  • mengurangi persediaan, 
  • Layanan yang lebih baik kepada pelanggan, 
  • respon yang lebih baik terhadap tuntutan pasar, 
  • kemampuan mengubah skedul master, 
  • mengurangi biaya set-up, dan waktu nganggur (idle time)
Sedangkan kelemahan yang menyangkut kegagalan MRP mencapai tujuan yang disebabkan oleh:
  • kurangnya komitmen dari manajemen puncak dalam pengimplementasian MRP,
  • MRP dipandang sebagai sesuatu yang terpisah dari sistim lainnya, lebih dipandang sebagai sistim yang berdiri sendiri dalam menjalankan operasi perusahaan daripada sebagai suatu sistim yang terkait dengan sistim lain dalam perusahaan. 
  • membutuhkan akurasi operasi,

CLOSE LOOP MRP
Tahun 1970-an merupakan close loop MRP yaitu menjadi tahap selanjutnya dari MRP dan merupakan sederetan fungsi yang tidak hanya terbatas pada MRP terkait dengan perencanaan kapasitas, perencanaan dan eksekusi, terdiri atas alat bantu penyesuaian masalah prioritas dan adanya rencana yang dapat diubah atau di ganti jika diperlukan. Close Loop MRP dapat mengembalikan produk sebagai bagian dari rantai suplai. Proses Loop produk dapat dating dari saluran eceran pelanggan atau berasal dari fasilitas produksi yang dalam bentuk manufaktur oleh produk- produk yang gagal memenuhi pengendalian mutu.


MRP II

Tahun 1980-an MRP berkembang menjadi MRP II (Manufacturing Resource Planning), yang memperkenalkan konsep mengenai penyatuan kebutuhan material (MRP) dan kebutuhan sumber daya untuk proses produksi, dengan menambahkan 3 elemen yaitu: perencanaan penjualan dan operasi, antarmuka keuangan dan simulasi analisis dari kebutuhan yang diperlukan.
MRP II
MRP II

Model bisnis dari MRP II dapat dibagi menjadi Perencanaan Manajemen Puncak, perencanaan Manajemen Operasi, dan Pelaksanaan Manajemen Operasi.

Perencanaan Manajemen Puncak
Perencanaan manajemen puncak terdiri dari peencanaan bisnis, perencanaan penjualan, dan perencanaan produksi.
  • Perencanaan Bisnis
Perencanaan bisnis meliputi misi, arah, nilai, tujuan utama secara umum, dan keharusan dalam bisnis perusahaan.
  • Perencanaan Penjualan
Perencanaan penjualan mengenai apa dan berapa hasil produksi yang akan dijual oleh perusahaan dalam satuan waktu tertentu,biasanya dalam rentang satu tahun. Perencanaan ini dilakukan untuk setiap jenis barang dan keseluruhan produk, yang dicantumkan dalam nilai uang dan dalam satuan barang. Perencanaan penjualan biasanya didasarkan pada permintaan pasar.
  • Prencanaan Produksi
Perencanaan Produksi, yang merupakan perencanaan untukmemproduksi atau menghasilkan produk yang sesuai dengan perencanaan penjualan

Perencanaan Manajemen Operasi
Perencanaan manajemen operasi adalah perencanaan untuk mengembangkan secara terinci kebutuhan material dan kapasitas.
  • Jadwal Produksi Induk
Jadwal Produksi Induk atau Master Production Schedule (MPS) menggambarkan urutan pembuatan produk yang akan dihasilkan. MPS dibuat setiap minggu dan berisi rincian setiap jenis barang yang akan diproduksi, jadwal pemesanan pelanggan dan potensi kebutuhan pelanggan.
  • Perencanaan Material
Perencanaan material adalah daftar kebutuhan material dari jadwal produksi induk yang dibuat, baik marterial tersebut sedang dipesan maupun sudah terdedia di perusahaan.
  • Perencanaan Kapasitas
Proses Perencanaan Kebutuhan Kapasitas atau Capacity Requirement Planning (CRP) hampir sama dengan proses perencanaan material. Apabila perencanaan material mencantumkan kebutuhan terinci mengenai material, maka CRP mencantumkan kebutuhan mengenai kapasitas. Pembuatan CRP dilakukan berdasarkan data seperti MRP, pesanan yang sedang berjalan,waktu pembuatan, dan waktu penyiapan.

Eksekusi Manajemen Operasi
Tahap eksekusi dalam MRP II biasanya terdiri dari pembelian barang dari pemasok luar dan pelaksanaan produksi yang dilakukan di dalam pabrik
  • Pengawasan Pembelian
Pengawasan pembelian dilakukan untuk mengawasi jumlah pembelian, waktu pembelian dan waktu penerimaan barang agar sesuai dengan waktu yang ditentukan
  • Pengawasan Ruangan
Pengawasan Ruangan berarti pengawasan atas kelancaran kapasitas setiap  produksi atau pusat pembuatan barang dan proses produksi. Proses produksi menyangkut efisiensi dalam waktu antrean, waktu pembuatan, pengawasan mutu, serta waktu pemindahan barang jadi. Pengukuran Kinerja
  • Pengukuran Kerja
Pengukuran kinerja adalah sesuatu yang sangat penting dalam proses manajemen. Tanpa pengukuran kinerja yang bersifat kuantitatif, sulit untuk mengetahui diketahui secara obyektif dan pertanggungjawaban mengenai keberhasilan suatu perencanaan. Karena kinerja harus dapat diukur, maka disamping ukuran kualitatif juga dibutuhkan ukuran kuantitatif. Ukuran kinerja biasanya perlu dikembangkan untuk dua hal yaitu ukuran efisiensi dan ukuran efektivitas.


ERP
Tahun 1990-an perkembangan ERP mulai pesat, awal dari perkembangan ERP dipelopori oleh 5 karyawan IBM di Mannheim Jerman yang menciptakan SAP yang berfungsi untuk menyatukan solusi bisnis. Merupakan perluasan dari MRP II yaitu perluasan pada beberapa proses bisnis diantaranya integrasi keuangan, rantai pasokdan meliputi lintas batas fungsi organisasi dan juga perusahaan dengan dilakukan secara mudah.Bertujuan agar perusahaan dapat beroperasi dengan baik pada kondisi yang cepat berubah dan lebih kompetitif. MRP II mirip seperti Close Loop MRP hanya saja ada penambahan dengan tiga elemen yaitu:
  • Perencanaan penjualan dan operasi, yang digunakanuntuk menyeimbangkan antara permintaan danpersediaan.
  • Antarmuka keuangan, kemampuan menterjemahkanrencana operasional (dalam bentuk pieces, kg, gallon, dansatuan lainya) menjadi satuan biaya.
  • Simulasi, kemampuan melakukan analisis untukmendapatkan jawaban yang mungkin diterapkan dalamsatuan unit maupun uang.Perkembangan ERP
Penggunaan ERP dalam sebuah perushaan menekankan pada penggunaan teknologi didalamnya, khususnya penggunaan teknologi informasi. Alasan dari penggunaan ERP adalah dapat dilakukannya integrasi khususnya integrasi perencanaan dalam ERP meliputi informasi keuangan, informasi pesanan pelanggan, standarisasi dan percepatan proses manufaktur, mengurangi persediaan, dan standarisasi informasi karyawan. Keuntungan yang diperoleh dari penggunaan sistem ERP dalam sebuah perusahaan adalah
  • Integrasi dalam sebuah sistem ERP dapa membuat proses pengambilan keputusan dilakukan dengan lebih efektif dan efisien.
  • ERP memungkinkan melakukan integrasi secara global. Halangan yang tadinya berupa perbedaan valuta, perbedaan bahasa, dan perbedaan budaya, dapat dijembatani secara otomatis, sehingga data dapat diintegrasikan.
  • ERP tidak hanya memadukan data dan orang, tetapi juga menghilangkankebutuhan pemutakhiran dan pembetulan banyak sistem komputer yang terpisah.
  • ERP memungkinkan manajemen mengelola operasi, tidak hanya sekedar memonitor saja.

EXTENDED ERP
Tahun 2000-an ERP berevolusi menjadi Extended ERP (ERPII). Ruang lingkup Extended ERP lebih luas dan lebih komplek dari ERP. Pada dasarnya ERP adalah penambahan module keuangan pada MRPII, sehingga lebih memudahkan bagi para pengambil keputusan menentukan keputusan-keputusannya, Melingkupi perluasan yang menjebatani pemasok sampai dengan konsumen dan difokuskan pada konsumen dan integrasi dengan supplier


Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. Jika ada yang kurang dari postingan mimin atau ada yang belum dimengerti, yuks komentar dibawah kita diskusikan sama sama . Jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

Tags:
ladangtekno
ERP

NETWORK OPERATING SYSTEM ATAU SISTEM OPERASI JARINGAN

NETWORK OPERATING SYSTEM ATAU SISTEM OPERASI JARINGAN
sistem operasi jaringan

NETWORK OPERATING SYSTEM ATAU SISTEM OPERASI JARINGAN

Hai Sobat Ladangtekno

Network Operating System (NOS) atau yang dalam bahasa Indonesia disebut dengan sistem operasi jaringan adalah sebuah sistem informasi yang khusus ditunjukan untuk menangani operasi yang terjadi dalam jaringan computer. Sistem operasi jaringan ini memiliki fungsi khusus yaitu untuk mengelola sumberdaya computer, menyediakan layanan, dan menyediakan keamanan jaringan bagi multiple usersI. Contoh dari sistem operasi ini adalah seri Windows NT Server, Linux, dan Novel Netware.

Karakteristik
Adapun karakteristik dari Sistem Operasi Jaringan secara umum adalah sebagai berikut:
Pusat kendali sumberdaya jaringan
  • Akses aman kesebuah jaringan
  • Mengizinkan remote pengguna untuk terkoneksi ke jaringan
  • Mengjzinkan pengguna terkoneksi ke jaringan lain
  • Back-up data dan memastikan data tersebut tersedia\

Perbedaan PC dengan Server NOS
Umumnya perbedaan antara sebuah Personal Computer dengan sebuah Server NOS adalah sebagia berikut:
  • Spesifikasi Komputer
Spesifikasi yang digunakan sebuah computer server tentu berbeda dengan computer biasa, karena computer server menangani banyak tugas dalam waktu yang bersamaan. Spesifikasi yang sangat terlihat berbeda semisal pada bagian RAM dan Ruang Penyimpanan dalam computer server.
  • Sistem Operasi
Sistem operasi yang dipakai, untuk sebuah computer server NOS menggunakan sistem operasi khusus jaringan seperti seri Windows NT, Linux dan yang lainnya, sedangkan PC biasa bisa menggunakan windws series.


Sistem Multiuser, Multitasking, dan Multi Processor
Penjelasan mengenai  Sistem Multiuser, Multitasking, dan Multi Processor adalah sebagai berikut:
  •  Sistem Multi User
Sistem multi user adalah suatu sistem dimana dalam suatu waktu yang sama terdapat lebih dari satu pengguana dapat menggunakan bersama satu atau lebih perangkat lunak, data atau informasi dalam sebuah jaringan computer.
  • Sistem Multitasking
Sistem Multitasking adalah keadaan dimana dalam waktu yang bersamaan suatu computer atau perangkat lunak computer dapat melakukan beberapa tugas secara bersamaan
  • Sistem Multi Processor
Sistem Multi Processor adalah sebuah sebuah sistem dimana dengan lebih dari satu processing unit dijalankan dalam sebuah memori yang sama.


Memilih NOS
Supaya mendapatkan sebuah NOS yang baik tentu ada beberapa hal yang harus dipertimbagnakan, hal – hal tersebut adalah sebagai berikut:
  • Stabilitas Sistem Operasi
Menjadi hal yang sangat resikan jika membuat sebuah jaringan sever menggunaka sebuah sistem operasi yang tidak stabil, karena akan dapat menyebabkan terjadingan gangguan dan tentunya kerugian
  • Dukungan Perangkat Keras
Sistem operasi yang dipilih harus sesuai dengan hardware yang akan digunakan oleh jaringan server yang akan dibuat
  • Fitur Sistem Operasi
Dalam memilih sebuah sistem operasi jaringan, perlu diperhatikan juga fitur – fitur yang tersedia pada sistem operasi yang digunakan. Ini dilakukan agar nantinya tidak terjadi kendala dalam pebuatan jaringan server.
  • Nilai Investasi
Pertimbangan disini mecakup biaya yang dibutuhkan untuk membuat sebuah jaringan server, biaya untuk me-maintenance dan update sistem, biaya instalisasi, dan biaya untuk pelatihan pengguna atau operator yang akan menggunakan sistem jaringan senadianya operator tersebut buakan dari pembuat sistem tersbut.
  • Dukungan Aplikasi
Artinya bianyak aplikasi yang umum digunakan saat waktu bersangkutan dapat digunakan dalam sistem operasi jaringan yang digunakan atau akan dipilih. Aplikasi  bisa didapatkan dengan mudah


NOS POPULER YANG DIGUNAKAN SAAT INI
  • Windows NT Server
  • MAC OS ( Macintosh Operating System)
  • UNIX
  • LINUX
  • NOVELL NETWARE 
  • IBM OS

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. Jika ada yang kurang dari postingan mimin atau ada yang belum dimengerti, yuks komentar dibawah kita diskusikan sama sama. jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

tags:
ladangtekno
jaringan

DITUDUH BERBAHAYA, CEO STARTUP APLIKASI WAJAH TUA FACEAPP ANGKAT BICARA

DITUDUH BERBAHAYA, STARTUP APLIKASI WAJAH TUA FACEAPP ANGKAT BICARA
FaceApp

DITUDUH BERBAHAYA, CEO STARTUP APLIKASI WAJAH TUA FACEAPP ANGKAT BICARA


Hai Sobat Ladangtekno 

CEO FaceApp Yaroslav Goncharov angkat bicara setelah aplikas startuonya dituduh menggunakan data yang diambil dari aplikasi untuk tujuan tertentu. Goncharov mengatakan bahwa startupnya sama sekali tidak menyalahgunakan foto yang diunggah ke aplikasinya. Ia menegaskan jika foto-foto tersebut tidak pernah digunakan untuk tujuan lain apalagi untuk diberikan kepada pihak ketiga.

Gorcharov mengatakan jika sebagian besar foto pengguna akan langsung dihapus oleh sistem dari server dalam waktu 48 jam, ia juga menegaskan jika pemerintah Rusia tidak memiliki akses ke server untuk mencuri data seperti yang dituduhkan.

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

BONUS PULSA DI DANA SAMPAI DENGAN 25000

BONUS PULSA DI DANA SAMPAI DENGAN 25000
Dana


BONUS PULSA DI DANA SAMPAI DENGAN 25000


Hai Sobat Ladangtekno 

Saat ini aplikasi-aplikasi dompet digital seperti OVO, DANA dan GO-Pay sedang gencar-gencarnya melakukan promosi dengan memberikan potongan harga ataupun voucher bagi pada penggunanya, hal ini tidak lain dan tidak bukan adalah untuk membentuk pasar.

Saat ini mimin ingin membagikan Info mengenai adanya diskon yang disediakan oleh dana mencapai 25000 atau 40% bagi setiap pembelian pulsa atau paket data. promo ini berlaku hingga 31 Juli 2019. 

Ketentuan dalam penggunaan Voucher ini adalah sebagai berikut:
  • Voucher ini dapat diperoleh setelah pengguna membeli pulsa dengan nominal berapapun tanpa menggunakan voucher alias dengan bayar sesuai harga
  • Voucher dapat digunakan untuk pembelian paket data maupun pulsa
  • Nominal voucher yang didapat tergantung jumlah pulsa yang dibeli
  • Voucher 40% maksimum 25000 untuk pelanggan premium
  • Voucher 10% maksimum 10000 untuk pelanggan dana non-premium
  • Kuota Voucher hanya 1 kali setiap minggu
  • Promo hanya tersedia untuk 30.000 user pertama
  • Promo berlaku untuk 1 user dan 1 device
  • Masa Akfit Voucher Selama 14 Hari
Mungkin sekian dari mimin, Mimin Infokan Dana dapat saja mengubah informasi diatas sesuai dengan pengetahuan perusahaan

Jika ada yang kurang dari postingan mimin atau ada yang belum dimengerti, yuks komentar dibawah kita diskusikan sama sama 

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

TERINDIKASI BERBAHAYA, AS SERUKAN PENYELIDIKAN APLIKASI WAJAH TUA FACEAPP

faceapp
faceapp

TERINDIKASI BERBAHAYA, AS SERUKAN PENYELIDIKAN APLIKASI WAJAH TUA FACEAPP


Hai Sobat Ladangtekno 

Belakangan ini sedang marak di media sosial, terutama Instagram dimana orang-orang banyak yang mengunggah foto dengan merubah wajah menjadi seperti seorang tua (kakek-kakek atau nenek-nenek). Hal tersebut bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi yang disebut dengan nama FaceApp.

Amerika serikat memberikan himabuan mengejutkan agar aplikasi FaceApp tersebut diselidiki karena diperkirakan dapat melanggar privasi dan bisa menganggu keamanan nasional negara. Hal ini dihimbau oleh Chuck Schumer yang merupakan Senator Amerika kepada badan Intelejen AS FBI, Komisi Federal Perdagangan (FTC) dan Badan Perlindungan Konsumen.

FaceApp sebenarnya merupakan sebuah StartUp yang berasal dari Rusia. Aplikasi ini tidak hanya bisa merubah wajah menjadi lebih tua tapi juga bisa mengganti jenis kelamin dan memuluskan wajah pada foto. Menurut AS FaceApp akan sangat mengganggu jika informasi pribadi yang warga AS diberikan kepada pemerintah asing yang terlibat dalam permusuhan dunia maya dengan Amerika Serikat

Apapun aplikasi yang kita gunakan ada baiknya kita membaca privacy dan policy dari aplikasi tersebut dan mengetahui ToS yang ada didalamnya.

Jika ada yang kurang dari postingan mimin atau ada yang belum dimengerti, yuks komentar dibawah kita diskusikan sama sama 

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

tags:
ladangtekno
FaceApp

7 TREN TEKNOLOGI DI TAHUN 2020

teknologi yang berkembang 2020
teknologi yang berkembang 2020

7 TREN TEKNOLOGI DI TAHUN 2020


Hai Sobat Ladangtekno 

Teknologi berkembang setiap tahunnya dan setiap tahun tren yang ada di dunia teknologi memang tidak secara keseluruhan berubah namun ada beberapa teknologi yang menjadi idaman di setiap tahunnya. nah berikut ini adalah 7 Tren Teknologi yang diperkirakan akan menjadi booming di tahun 2020

TEKNOLOGI 5G
Di beberapa negara saat ini teknologi 5G sudah diluncurkan dan dapat diakses, walaupun cakupannya belum luas, teknologi 5G tahun depan diperkirakan akan menjadi booming. dengan menggunakan teknologi 5G, jaringan akan menjadi semain kencang dan latency koneksi akan semakin kecil sehingga hal ini akan membuat streaming menjadi semakin lancar.

Perusahaan yang saat ini sedang gencar-gencarnya mengembangkan teknologi 5G adalah Qualcomm, At&T, Verizon, Nokai Ericsson dan Huawei. Samsung salah satu vendor Hp terbesar di dunia juga telah mengeluarkan Hp yang mendukung konektivitas 5G yaitu Samsung seri S10. Dengan adanya jaringan 5G akan meningkatkan perkembangan teknologi terutama yang menggunakan jaringan untuk konektivitas realtime seperti Smart City, IoT, Kendaraan Autonomus dan lain sebagainya.


WI-FI 6
Jaringan Wi-Fi saat ini memang sudah terbilang cepat dengan menggunakan generasi Wi-Fi AC. Perkembangan kedepannya akan hadir Wi-Fi 6 yang mana dapat bekerja secara bersamaan dengan teknologi jaringan 5G yang akan memberikan kecepatan internet hingga 3 kali lebih cepat dari yang dapat dicapai Wi-Fi pada generasi sebelumnya.


ANALYTICS
Analytics merupakan proses untuk mengolah sebuah data untuk mendapatkan informasi yang ada didalamnya, saat ini data merupakan komoditas yang sangat penting sekali, mengingat begitu banyak perusahaan yang sudah menerapkan teknologi informasi, namun seringkali data tersebut terbuang sia-sia karena tidak ada yang dapat mengolahnya dengan baik atau diolah pada waktu yang salah sehingga tidak tepat dengan momennya. Diperkirakan pada tahun 2020 seiring dengan peningkatan jumlah data yang ada di dunia maka peluang perusahaan untuk terjun dalam biang Analytics akan semakin terbuka lebar. bisnis ini memang akan sangat membantu bagi client untuk mengembangkan bisnisnya dengan tepat.


AI DAN MACHINE LEARNING
AI dan Machine Learning memang sudah mulai popular beberapa tahun belakangan ini. dengan perkembangan teknologi seperti 5G makan akan sangat mendukung dalam pengembangan AI dan Machine Learning yang menggunakan konektivitas secara realtime. AI dan Machine Learning juga dapat membantu sebuah perusahaan dalam melakukan analytics terhadap sebuah permasalahan.


BLOCKCHAIN
Banyak perusahaan mulai tertarik untuk mengembangkan teknologi Blockchain beberapa tahun belakangan ini. Teknologi Blockchain mulai booming saat boomingnya bitcoin karena peningkatan harganya yang fantastis. Beberapa perusahaan seperti Amazone, Samsung, Microsoft, IBM dan Alibaba sudah mengembangkan teknologi Ini.


ROBOTIC PROCESS AUTOMATION (RPA)
RPA bukan merupakan sebuah teknologi yang benar-benar baru karena teknologi ini juga merupakan dasar dari AI. Seiring dengan perkembangan teknologi, tahun depan Teknologi ini diperkirakan akan semakin meningkat penggunaannya.


PRIVASI DIGITAL
Privasi digital memang sangat penting saat ini, mengingat banyak data dan informasi penting beredar melalui jalur ini. banyak hal-hal sederhana tentang privasi yang biasanya diabaikan oleh perusahaan dan bisa menjadi masalah besar. Pada tahun 2020 diperkirakan akan semakin banyak perusahaan yang berinvestasi pada layanan privasi baik itu bagi konsumen maupaun bagi mereka sendir


Jika ada yang kurang dari postingan mimin atau ada yang belum dimengerti, yuks komentar dibawah kita diskusikan sama sama 

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

tags:
ladangtekno
teknologi

CARA MENGGANTI FOTO AKUN KOMENTAR DI BLOGGER

CARA MENGGANTI FOTO AKUN KOMENTAR DI BLOGGER
logo blogger

CARA MENGGANTI FOTO AKUN KOMENTAR DI BLOGGER


Hai Sobat Ladangtekno

Kali ini mimin ingin membagikan cara untuk merubbah logo profil di blogger, sobat pernah gak pas komen di blog menggunakan akun sobat tapi yang terlihat dalam tampilan profilnya adalah logo blogger seperti dibawah ini.

logo yang belum diganti
logo yang belum diganti


Gambar tersebut bisa diganti dengan yang sobat inginkan,misalnya saja sekarang mimin akan mengganti logo tersebut menjadi logo blog mimin yaitu ladangtekno seperti dibawah ini

logo yang sudah diganti
logo yang sudah diganti

Gimanakah caranya, Jadi pertama silahkan masuk ke dashoard blogger, kemudian pilih setelan/setting, trus pilih setelan pengguna, pilih profil pengguna kemudia klik edit, seperti gambar dibawah ini.

tampilan dashboard blogger
tampilan dashboard blogger

kemudian pilih pada bagian foto profil, silahkan ganti dengan foto profil yang sobat inginkan dan silahkan simpan perubahan yang dilakukan, dan lihat hasilnya, foto profil sobat sudah berubah.


foto profil
foto profil


Jika ada yang kurang dari postingan mimin atau ada yang belum dimengerti, yuks komentar dibawah kita diskusikan sama sama 

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

Tags:
ladangtekno
tutorial
blogger
mengganti foto profil di blogger

BERAPA GAJI PEMAIN E-SPORT ATAU GAMER

BERAPA GAJI PEMAIN E-SPORT
e-sport

BERAPA GAJI PEMAIN E-SPORT


Hai Sobat Ladangtekno

Saat ini e-sport memang sedang digandrungi oleh anak muda, mulai dari menjadi pemain sampai dengan menjadi broadcaster di media-media. Tentu penghasilan dari seorang pemain e-sport saat ini tidak bisa dikatakan kecil mengingat pendapatan yang diperoleh bisa mencapai puluhan juta.

Berdasarkan laporan Newzoo market share dari game  mencapai USD 152.1 milliar, tentu angka yang sangat besar sekali mengingat gamer pada jaman dulu bukanlah sebuah profesi tetapi hanya sebagai hiburan dan beberapa orang tua menganggap bermain game hanya akan membuang-buang waktu saja. Peminat permainan e-sport saat ini sudah mencapai 2.5 milliar orang, sekitar sepertiga dari jumlah pnduduk dunia.

Peningkatan dari penggemar game juga disebabkan banyaknya platform game yang ada saat ini, mungkin dulu platform game yang terkenal menggunakan konsol namun saat ini game sudah dapat dimainkan dengan PC bahkan dengan menggunakan Hp Android maupaun IOS. dengan kemudah bermian game dengan menggunakan Hp, tentu penggemar game akan terus bertambah dari waktu-kewaktu.

Penghasilan menjadi seorang gamer e-sport jika dijalankan dengan serius memang tidak bisa dianggap main-main. namun hal tersebut juga tergantung dari pribadi gamer masing-masing mengingat persaingan dalam dunia ini juga cukup ketat, biasanya gamer yang sudah tergabung dalam tim yang sudah mempunyai manajemen yang baik akan diberikan gaji paling minimal sesuai dengan UMR. Selain itu sama seperti Atlet pada umumnya, gaji yang diberikan juga tentu akan bertambah jika pemain dapat bermain dengan baik dan jika berhasil memenangkan permainan atau kejuaraan bonuspun sudah pasti menuggu.

Untuk menjadi seorang gamer yang handal memang diperlukan usaha yang keras, sama seperti menjadi seorang atlet pada umumnya, seorang gamer juga harus sering-sering berlatih dan mengeksplor diri untuk mendapatkan gaya bermain dan trik yang mungkin dapat menjadi senjata handal dalam permainan.

Tidak salah jika sobat tertarik untuk menjadi atlet profesional di e-sport, karen penghasilannya pun juga bukan main-main. namun memang menjadi gamer memerlukan latihan teratur bukan latihan sembarangan dan menjaga kondisi tubuh tetap sehat juga menjadi hal yang harus diperhatikan

Jika ada yang kurang dari postingan mimin atau ada yang belum dimengerti, yuks komentar dibawah kita diskusikan sama sama 

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

tags:
ladangtekno
e-sport
gamer

DOMAIN .ID SEMAKIN DIMINATI, JUMLAHNYA TEMBUS 318000 DI PERTENGAHAN 2019

domain.id
domain.id


DOMAIN .ID SEMAKIN DIMINATI, JUMLAHNYA TEMBUS 318000 DI PERTENGAHAN 2019


Hai Sobat Ladangtekno 

Siapa yang tidak kenal dengan domian ini, .id merupakan domain TLD negara Indonesia dan tentunya menjadi kebanggan kita. Domain .id saat ini memang semakin diminati oleh kalangan pengembang website ini terbukti dengan melonjaknya panggunaan domain .id yang dimana pada awal 2019 sebesar 281.000 saat ini pada pertengahan 2019 sudah mencapai angka 318.000 atau meningkat sebesar 13% dari awal tahun.

Sekitar 95,61 persen pengguna domain ,id merupakan website lokal sedankgan sisanya 4.39 meruipakan website luar. pengguna domain .id terbesar berasal dari Negara Indonesia Sendiri yaitu 304.126 domain, diurutan kedua ada AS dengan 4028 domain, urutan ketiga ditempati singapura dengan 1701 domain, Australia dengan 744 domain dan jerman dengan 679 domain.

Pandi sebagai pengelola domain ccTLD berharap jika pada akhir tahun nanti penggunaan domain ini bsia mencapai angka 800.0000 dengan komposisi 50% berasal dari Indonesia dan 50% dari luar Indonesia. Semoga saja kedepannya domain negara kita menjadi domain yang lebih terkenal dan dipakai oleh banyak negara.

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

tags:
ladangtekno
domain.id
pandi

LIBRA, MATA UANG KRIPTO FACEBOOK DITUNDA PELUNCURANNYA KARENA TEKENDALA REGULASI

Ilustrasi Mata Uang Digital Facebook, Libra
Ilustrasi Mata Uang Digital Facebook, Libra (Foto: Ist)


LIBRA, MATA UANG KRIPTO FACEBOOK DITUNDA PELUNCURANNYA KARENA TEKENDALA REGULASI


Hai Sobat Ladangtekno 

Facebook tengah mengembangkan mata usang kripto yang kita kenal dengan nama Libra. namun peluncuran mata uang kripto ini tertunda akibat belum mendapat persetujian dari Pemerintah AS.

Pemerintah AS khawatir jika mata uang kripto tersebut digunakan sebagai alat untuk melakukan pencucian uang dan tindakan ilegal lainnya. Facebook perlu bekerja lebih keras lagi agar pemerintah AS dapat yakin dengan standar yang diterapkan terhadap mata uang tersebut, karena seperti yang kita ketahui, mata uang kripto memang peredarannya sangat bebas dan anonim karena tidak adanya regulator yang mengawasi secara menyeluruh.

David Marcus yang mengawasi pengembangan mata uang ini mengatakan jika mata uang Libra tidak akan berupaya memberitahu kongres jika mata uang kripto Libra tidak akan dibangun untuk bersaing dengan mata uang tradisional atau menggangu kebijakan moneter.

Sejak diumumkannya proyek mata uang kripto Libra pada bulan lalu Facebook mendapatkan banyak kecaman dan skeptis dari pembuat kebijakan karena kekhawatiran mereka akan keamanan data, pencucian uang dan perlindungan konsumen.

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

tags, 
ladangtekno
Libra
facebook

HARGA SAMSUNG GALAXY A80 RESMI MASUK INDONESIA

SAMSUNG GALAXY A80


HARGA SAMSUNG A80 RESMI MASUK INDONESIA


Hai Sobat Ladangtekno 

Setelah diperkenalkan pada bulan april lalu, kali ini Samsung Galaxy A80 Resmi masuk ke Indonesia. berikut adalah harga yang diberikan Samsung kepada Samsung Galaxy A80 ke pasaran Indonesia.

Samsung Galaxy A80 hadir dengan ukuran layar 6.7 inchi menggunakan jenis panel Amoled dengan resolusi FHD+ 1080X2040.

Ponsel ini memiliki desain karema yang unik yaitu dengan desain pop-up rotating, yaitu kamera depan meruipakan kamera belakang yang diputar dengan menggunakan motor. susunan kamera pada hp ini terdiri dari kamera utama dengan resolusi 48Mp f/2.0 wide, dua kamera lainnya berukuran 8Mp f/2.2 ultra wide 123 derajat dan kamera 3D depth yang mendukung efek bokeh

Samsung Galaxy A80 juga mendukung fitur super steady seperti Samsung Galaxy seri S10. Dari segi dapur pacu hp ini menggunakna SoC Snapdragon 730G didukung dengan RAM 8GB dan Storage Internal 128 GB.

Samsung juga menyematkan in display finger print pada Hp ini. Battery yang digunakan Hp ini adalah 3700 mAh dengan dukungan fast charging 25Watt. Hp ini sudah menggunakan konektor USB Type C.

Dengan OS bawaan Android Pie, Hp ini dijual dengan harga Rp. 9.499.000 di Indonesia dan sudah bisa dipesan pertanggal 18 juli sampai  21 juli 2019 di mall kota Kasablanka Jakarta


Jika ada yang kurang dari postingan mimin atau ada yang belum dimengerti, yuks komentar dibawah kita diskusikan sama sama 

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. jangan lupa terus kunjungi Ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

tags:
samsung
samsung a80