Tampilkan postingan dengan label windows. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label windows. Tampilkan semua postingan

Meperbaiki Windows 7 Tidak ada Koneksi Internet di virtual box | Ladangtekno

Meperbaiki Windows 7 Tidak ada Koneksi Internet di virtual box | Ladangtekno

 

Buat kalian yang seneng ngelakuin virtualisasi atau yang sering pengen nyoba-nyoba OS (operating system) pasti sudah tidak asing dengan yang namanya Virtual Box (VB)


Apa itu VB?, VB adalah sebuah aplikasi untuk membuat mesin virtual yang dapat digunakan untuk menjalankan OS secara virtual. Ibaratnya ini ada OS didalam OS. VB ini dapat digunakan untuk mengujicoba OS baru atau ketika kalian ingin membuat virtualisasi misalnya untuk membuat server.


Windows 7 memang sudah diberhentikan dukungannya oleh Microsoft sejak 14 Januari 2020. namun, masih banyak yang menggunakan Windows versi ini.


Buat kalian yang ingin sekadar mencoba atau ada kebutuhan dengan menggunakan Windows 7 namun masih bingung yakin atau tidak untuk menginstalnya, kalian bisa menggunakan VB ini.


Ok, sekarang kita masuk ke permasalah utaman saja, yaitu bagaimana caranya untuk mensetting internet diVB untuk Windows 7.


Ladangtekno akan membahasnya lengkap dengan menggunakan gambar sehingga kalian bisa dengan mudah memahaminya. yuks cus



Setting Internet Windows 7 Tidak ada Koneksi di virtual box

 

  • Silahkan Masuk ke Virtual Box Manajer

Virtual Box Manajer
Virtual Box Manajer



  • Silahkan pilih mesin virtual kalian yang tidak bisa mendapatkan koneksi internet

pilih mesin virtual
pilih mesin virtual

 

  • Klik tombol setting di bagian atas
setting
setting



  • Silahkan pada panel bagian kiri pilih Jaringan/Network
Jaringan/Network
Jaringan/Network


  • Silahkan ganti menjadi Bridge Adaptor atau Adaptop Ter-Bridge

Bridge Adaptor
Bridge Adaptor

 

  • Silahkan pilih nama dari network adapter yang kalian gunakan untuk terkoneksi internet di komputer utama atau host kalian

network adapter
network adapter

 

  • Klik tingkat lanjut

network adapter
tingkat lanjut

 

  • Pastikan Promiscuous Mode diset ke allow all atau ijinkan semua
Promiscuous Mode
Promiscuous Mode


  • Centang kabel tersambung atau cable connected

cable connected
cable connected

 

  • Tekan ok



Sekarang coba jalankan mesin virtualnya,


Jika kalian sudah mengikutinya langkahnya dengan benar, seharusnya sekarang mesin virtual kalian sudah bisa tekoneksi dengan internet.


Jika belum mungkin bisa kalian coba ulangi perhatikan langkahnya dan coba dengan hati-hati siapa tau ada yang terlewat langkahnya


Semoga bermanfaat.


Jangan lupa terus kunjungi ladangteko dan dapatkan informasi dan tutorial menarik mengenai dunia teknologi dari ladangtekno

 

 

#windows7

#setttingvirtualbox 

#settingkoneksiinternetvirtualbox

Mengetahui atau Cek Jumlah Penggunaan Data Internet di Windows 10

data usage

 

 

Windows 10 merupakan sistem operasi yang memiliki segudang fitur. Banyak sekali fitur  yang bisa digunakan untuk memudah aktivitas kita, saking banyaknya kadang kita tidak menggunakan sebagian besar dari fitur yang disediakan oleh Windows 10.


Salah satu fiturnya adalah data usage. Fitur ini memungkinkan kita untuk mengetahui jumlah data yang digunakan dalam berinternet dalam 30 hari terakhir.


Trus apasih gunanya mengetahui data usage/penggunaan data ini?


Mungkin banyak orang tidak memikirkan kegunaannya, toh juga udah lewat, namun bagi beberapa orang data ini penting untuk mengatur aktivitas bulanan. di Data usage ini kita juga bisa melihat data penggunaan aplikasi, jadi akan sangat membantu untuk memberikan informasi apakah kita sudah menggunakan data untuk kegiatan produktif atau tidak.


Nah, sekarang kita akan langsung menuju cara untuk memeriksa penggunaan data di Windows 10


Mengecek Jumlah Penggunaan Data di Windows 10


Silahkan buka start dan masuk ke setting

 

Masuk Setting
Masuk Setting


Pilih Network and Internet atau Jaringan dan Internet


Network and Internet
Network and Internet


Dibagian status akan terlihat jumlah penggunaan data dalam 30 hari terakhir

 

status
status


Kalian bisa mengklik data usage atau penggunaan data untuk mengetahui penggunaan data dari setiap aplikasi yang kalian gunakan. Satu lagi, penggunaan data yang muncul itu adalah dari jaringan yang sedang kalian koneksikan jadi bukan dari seluruh penggunaan jaringan ya

 

Penggunaan data aplikasi
Penggunaan data aplikasi


Kembali lagi ke menu usage, kalian bisa mengklik properties untuk mendapatkan pengaturan yang lebih lanjut mengenai jaringan kalian. Kalian bisa menyetting profile dari jaringan yang kalian gunakan, kalian juga bisa mensetting metered connection, yaitu membatasi jumlah data yang dipakai dan bisa mengatur IP juga.

 

properties
properties


Selesai.


Sekarang kalian sudah bisa memeriksa berapa jumlah penggunaan kuota di Windows 10

Jangan Sampai Salah Pilih Berikut adalah Jenis - Jenis File Audio dan Perbedaanya


 

File audio biasanya banyak digunakan dalam dunia digitial, mulai dari musik/lagu, instrumental, dubbding dan lainnya.


Setiap orang pasti senang mendengarkan lagu bukan, tidak seperti jaman dahulu dimana lagi disimpan menggunakan pita atau piringan, saat ini lagu sudah disimpan dalam media digital dan tentungan dapat menghemat biaya dan ruang untuk penyimpanan


Dalam perkembangannya file audio digital banyak sekali memiliki jenis, jenis ini dapat dibagi berdasarkan fungsinya maupun berdasarkan perangkat yang digunakan. Biasanya ada beberapa perusahaan yang menciptakan jenis file audio tertentu hanya untuk perangkat yang mereka buat, jadi tidak bisa opensource


Nah, kali ini saya akan menjabarkan mengenai jenis-jenis file audio yang ada saat ini dan perbedaannya antara satu dengan yang lainnya.


 
 
 

JENIS-JENIS FORMAT AUDIO

 
Format ini mungkin sudah sangat tidak asing lagi bagi kalian, karena format audio ini memang menjadi format yang paling universal untuk saat ini, sebagian besar perangkat sudah mendukung format audio MP3. Format ini memiliki ukuran yang kecil namun dengan kualitas yang sangat mumpuni

 
Audio dengan format MP3 memiliki bitrate antara 32kbps sampaing dengan 320kbps. Semakin tinggi bitratenya maka audio yang dihasilkan akan semakin bagus namun tentunya dibarengi dengan ukuran yang menjadi semakin besar.


File dengan bitrate yang lebih kecil akan mengalami proses kompresi yang lebih tinggi, sehingga suara audio yang disimpan akan terdengar kurang bagus, bahkan jika audio sumbernya sudah kurang bagus lalu dikompresi dengan bitrate yang rendah kemungkinan suara yang disimpan audio tersebut akan pecah dan tidak enak untuk didengarkan


Rata-rata bitrate yang digunakan adalah 128kbps yang dimana hasil suaranya sudah cukup baik untuk didengarkan sedangkan untuh kualitas tinggi biasanya mulai dari 192kbps keatas. orang awan biasanya akan sulit membedakan kualitas audio di posisi 128kbps keatas namun bagi orang yang sudah sering atau ahli dalam mengedit audio biasanya akan telihat perbedaan dari kualitas audio yang dibahasilkan oleh bitrate yang berbeda

File audio ini menggunakan format ekstensi .mp3

Baca Juga:


Format audio ini merupakan penerus dari MP3. Audio ini dapat memiliki ukuran yang lebih kecil dibandingkan dengan Format MP3 dalam bitrate yang sama, terutama ketika dikompresi dengan menggunakan bitrate dibawah 100kbps.

Dengan ukuran yang semakin kecil, tentunya akan memberikan kecepatan yang lebih saat transfer data dan membutuhkan media penyimpanan yang lebih kecil dibanding dengan pendahulunya yaitu MP3

File audio ini menggunakan format ekstensi: .m4a, .m4b, .m4p, .m4r, .acc


Audio dengan format ini sering digunakan untuk audios sistem yang ada di sistem operasi windows. Pengembang dari format audio ini tentunya tidak lain tidak bukan adalah Microsoft itu sendiri yang bekerjasama dengan perusahaan IBM
 
WAV sendiri tidak menggunakan kompresi sehingga hasil audio digitalnya memiliki ukuran yang sangat besar dibanding dengan file audio lain. Karena ukurannya yang besar, maka file ini tentu tidak cocok digunakan untuk kebutuhan digital post production terutama dalam hal streaming ataupun betukar file di internet karen akan menghabiskan kuota dan waktu yang lebih banyak 

File audio ini menggunakan format ekstensi: .wav, .wv


File AIFF dikembangkan oleh Apple pada tahun 1988. File audio jenis ini merupakan format file audio standar yang digunakan untuk menyimpan audio di perangkat PC dan perangkat elektronik lainnya.

Standar dari file AIFF adalah Uncompressed Code Pulse-Modulation (PCM) namun ada jenis beberapa kompreasi lain yang digunakan dalam AIFF yaitu AIFF, AIFF-c atau aifc

File audio ini menggunakan format ekstensi: .aiff, .aif, .aifc


Format file audio ogg dibuat secara opensource yang artinya dapat digunakan secara massal oleh berbagai perusahaan maupun individu tentunya disesuaikan dengan lisensi opensourcenya.
 
 
Ogg dikembangankan dan dimaintenance oleh Xiph.org foundation. Pengembang format Ogg mengaku bahwa format ini tidak dibatasi oleh paten perangkatlunak dan dircanng untuk menyediakan streaming dan manipulasi audio yang efisien dengan muttu yang tinggi


Format file ini memiliki kualitas suara yang lebih baik dibandingkan dengan format MP3 dengan ukuran file yang sama. 

File audio ini menggunakan format ekstensi: .ogg
 

FLAC memiliki keunggulan kualitas kompresi yang dihasilkan hampir sama dengan kualitas suara sumber audio sesuai dengan namanya Free Lossless Audio Codec. 


Kualitas yang dihasilkan dari jenis audio ini tentuya bagus, akan tetapi dengan bagusnya kualitas audio yang dihasilkan maka ukurannya juga menjadi sangat besar. bayangkan untuk audio dengan ukuran 30MB hanya dapat berdurasi antara 3 sampai dengan 4 menit saja.


File audio ini menggunakan format ekstensi: .flac

 

 

Ladangtekno

Cara Mudah Mengetahui Alamat IP Sebuah Website

Cara mengetahui alamat ip address sebuah website

 

IP address merupakan serangkaian number yang menunjukan sebuah alamat di jaringan internet. IP address berperan sebagai alamat bagi sebuah halaman web layaknya alamat rumah kita.


IP address setiap layanan yang terhubungan dengan internet tentunya berbeda-beda dan tidak ada yang mungkin memiliki IP yang sama dalam sebuah jaringan


Mungkin kalian ketika mengakses sebuah website pasti seringnya menggunakan DNS atau domain name system untuk mengakses halaman web bukan?


Memang dengan adanya DNS ini akan memudahkan seseorang untuk mengingat sebuah halaman web karen menggunakan huruf atau nama yang mudah diingat bukan mengguankan angka-angka random seperti IP address


Misalnya, kalian pasti akan merasakan lebih sulit untuk mengingat 142.250.4.139 dibanding dengan mengingat google.com bukan, nah itulah salah satu DNS. Jika berminat kalian dapat melihat informasi mengenai 5 Penyedia Layanan DNS terbaik di Dunia


Sekarang bagaimana seandainya kalian ingin mengetahui alamat IP website kalian untuk kepentingan tertentu, misalnya untuk koneksi yang lebih cepat atau menyembunyikan alamat website kalain,


Baca Juga:


Nah, kalian bisa melakukan beberapa cara dibawah ini untuk mendapatkan alamat IP dari website kalian, silahkan simak..


Menggunakan CMD/ Command

Di windows silahkan buka Command Prompt atau CMD, bisa dengan ketik di kolowm search atau tekan tombol windows di keyboard + R kemudian ketikan CMD


Jika sudah terbuka CMDnya silahakan ping website yang kalian ingin ketahui IPnya, pingnya menggunakan DNS dari website tersebut, contohnya saya melakukan ping halaman website google.com maka akan diperoleh alamat IP seperti gambar dibawah ini

 

Menggunakan CMD dengan melakukan ping ke alamat website
Ping Alamat Website


Cara ini merupakan cara yang paling mudah dilakukan, karena tidak perlu menggunakan cara pihak ketiga. cukup dengan menggunakan koneksi internet dan tinggal ping ke alamat web yang kalian ingin ketahui alamat IPnya



Lewat Website

Kalian bisa cari sendiri websitenya di halam search engine yang kalian gunakan, karena ada banyak sekali website yang menawarkan fitur ini, tapi berikut ini adalah beberapa website yang sudah pernah saya gunakan untuk melakukan pengecekan alamat IP dari sebuah alamat website

IPSaya

Ipsaya merupakan salah satu website yang yang dapat digunakan untuk mengecek IP adress sebuah blog. caranya silahkan kunjungi halaman web IPSaya, masukan domain atau website yang ingin anda cek domainnya di kolom yang sudah disediakan oleh IP saya

 

cek ip dengan ipsaya
cek ip dengan ipsaya

Hasilnya seperti gambar dibawah ini

 

hasil cek ip dengan IPSaya
hasil cek ip dengan IPSaya

 


Check Host

Sama seperti IPSaya Check Host merupakan website yang juga dapat kalian gunakan untuk melakukan pengecekan alamat IP dari sebuah website. untuk melakukan pengecekan alamat IP kalian tidak perlu mendaftar sama seperti IPSaya. Tinggal masukan saja alamat web dari web yang kalian ingin ketahui alamat IPnya. Kalian dapat mengakses halaman Check Host melalui link https://check-host.net/ dan Hasil dari dari pengecekan IPnya akan seperti gambar dibawah ini.


cek ip dengan Check Host
cek ip dengan Check Host


Nah, itulah cara yang dapat kalian gunakan untuk mengecek alamat IP sebuah web, siapa tau kalian perlu itu untuk keperluan tertentu seperti develpopment atau hal lainnya.


Semoga Bermanfaat ya :)


Ladangtekno

Cara Gampang Menggunakan/Menghidupkan/Membuat Hotspot Tethering di Android

logo hotspot

 

Tethering merupakan cara yang dapat digunakan untuk membagikan koneksi perangkat yang terhubung dengan internet dengan perangkat lainnya. cara ini terbilang cukup ampuh untuk mengirit pengeluaran karena kita tidak perlu lagi untuk menggunakan kartu lebih dari satu (1), namun tentu ada konsekuensinya, yaitu cara ini akan menguras battry menjadi lebih cepat dari Handphone kalian

 

Tethering yang paling sering digunakan saat ini adalah hotspot Tethering, konsepnya sama seperti wifi hanya saja ini menggunakan perangkat mobile jadi kalo disamakan ya ini adalah teknologi Mi-Fi, hanya saja Hostpot tethering ini menjadi sebuah fitur di perangkat mobile dan setting yang dapat dilakukan juga lebih sedikiti dibanding dengan Mi-Fi murni


Dibandingkan dengan jenis tethering lainnya hotspot tethering memang paling banyak digunakan karena settingnya yang paling sederhana dan juga praktis (tanpa alat tambahan) dibanding dengan jenis tethering yang kita kenal (USB Tethering dan Bluetooth Tetehring)


Kelemahan Hotspot Tethering

Kelemahannya, hotspot tethering menggunakan lebih banyak battry dibanding dengan jenis tethering yang lainnya, itu mungkin karena bandwith yang diberikan lebih besar dibandingkan dengan jenis bluetooth tethering, walaupun memang bandwith tercepat saat ini masih dipegang oleh USB tethering karena koneksi direct yang menggunakan kabel secara langsung, namun menurut saya sendiri bedanya tidak begitu signifikan antara USB tethering dengan Hostpot tethering. Untuk mendapatkan informasi lebih mengenai kelemahan dan kelebihan tethering bisa kalian baca artikel mengenai kelebihan dan kekurang dari 3 jenis tethering


Cara Menggunakan Hotspot Tethering

Menghidupkan Hotspot Tethering
Menghidupkan Hotspot Tethering

   

Jika kalian sudah pernah melakukan setting Hotspot tethering kalian bisa membuat koneksi langsung lewat shortcut bar di bagian atas dan bisa langsung konek ke hotspot tethering atau bisa lewat Setting >Wireless Setting>Network tethering and portable hostpot>portable wifi hostpot/hotspot tethering, Silahkan geser tombol atau menjadi hidup atau on

Masuk Ke setting
Masuk Ke setting


wireless setting
wireless setting


portable wifi
portable wifi


Sedangkan untuk melakukan setting dapat menggunakan cara masuk ke Setting >Wireless Setting>Network tethering and portable hostpot>setup wifi hotspot, disini biasanya sudah ada setting wifi default atau bawaannya, kalian bisa mengganti nama hotspot, jenis security dan Password dari hostpot kalian di bagian ini

set up wifi hotspot
set up wifi hotspot

Untuk perangkat atau devices yang akan konek ke tethering tinggal klik saja nama hotspot yang dibuat dan langsung masukan passwordnya kemudian langsung konek. 

 

Mungkin di beberapa devices akan perbedaan setting ya, karena banyak sekali jenis rom handphone yang beredar di dunia ini hehe, semoga berhasil ya untuk menjalankannya


Ladangtekno

Bluetooth Tethering - Hotspot Tethering - USB Tethering | Mana Lebih Baik?? (Kekurangan dan Kelebihan)

jenis-jenis tethering


Tethering merupakan kemampuan sebuah perangkat untuk dapat berbagi kenektivitas dengan perangkat lainnya dan tentunya antar perangkat tersebut harus saling mendukung kemampuan tersebut antara satu dengan yang lainnya


Kali ini sayang eh... saya maksudnya akan membahas mengenai jenis-jenis tethering yang sering kita temui atau gunakan.


Saat ini sebagian besar orang pasti tidak asing dengan yang namanya HOTSPOT TETHERING atau yang sering disebut HOTSPOT saja. Ya karena memang ini jenis tethering yang paling banyak digunakan untuk saat ini


Selain jenis hotspot tethering ada juga jenis tethering lain yang sering digunakan oleh orang-orang yaitu Bluetooth tethering dan USB tethering


Kali ini jenis-jenis tethering yang akan saya bahas adalah ketiga tethering tersebut, termasuk kekurangan dan kelemahan dari ketiga jenis tethering yang sudah disebutkan diatas


Jenis-jenis Tethering



Penjelasan

Hotspot Tethering

Hotspot Tethering merupakan jenis tethering yang sangat mirip fungsinya dengan Wi-Fi, cara kerjanya yaitu membagikan jaringan dengan cara membagikan sinyal secara virtual, saat ini saya rasa hampir semua handphone terutama smartphone sudah mendukung penggunaan tethering jenis ini, cara kerjanya juga sangat gampang dalam pengoperasiannya jika kalian ingin mengetahui cara pengoperasian hotspot tethering kalian dapat mengujungi halaman Cara Membuat Hospot Tethering

USB Tethering

USB Tethering merupakan jenis tethering yang langsung direct ke laptop, penghubungya menggunakan kabel USB yang langsung dikoneksikan dengan PC/Desktop, jadi tethering jenis ini tidak bisa digunakan secara wireless dan hanya dapat terhubung satu ke satu saja, jika kalian ingin mengetahui lebih lanjut bagaimana cara setting dang mengaktifkan USB tethering ini kalian bisa mengunjungi halaman Cara Membuat USB Tethering

Bluetooth Tethering

Bluetooth Tethering merupakan tethering yang cukup jarang menurut saya digunakan, jadi tethering ini memanfaatkan media bluetooth untuk mengirimkan data antara perangkat. Tentunya kedua perangkat harus memiliki fitur Bluetooth aga dapat saling berbagi layanan ini. Cara melakukan setting Bluettoh tethering dapat kalian lihat dengan mengunjungi halaman Cara Membuat Bluetooth Tethering


Kekurangan

USB Tethering

Kekurangan yang paling utama saat menggunakan USB tethering adalah perlunya penggunaan kabel USB sebagai media penghubung sehingga menjadi lebih ribet dibanding dengan hotspot yang tidak menggunakan tethering. Selain itu kekurangan lainnya kalau dari handphone yang saya gunakan adalah tidak bisa mentransfer data/file ketika menggunakan jenis tethering ini, jadi ketika ingin mentransfer data tetheringnya akan terputus ketika digunakan.

Hospot Tethering

Hotspot tethering bisa dikatakan menjadi pilihan terbaik, namun tidak lepas dari kekurangan, yang paling ketara adalah penggunaan battry yang boros sehingga perangkat android kalain akan menjadi lebih cepat panas dan kalian harus lebih sering melakukan pengisian
 

Bluetooth Tethering

Kekurangan dari Bluetooth tethering yang paling ketara adalah kecepatan internetnya, diantara ketika jenis bluetooth ini, tethering inilah yang memiliki kecepatan internet paling lambat sehingga tidak cocok digunakan jika kalian ingin transfer atau download data yang besar, selain itu kedua perangkat juga harus mendukung konektivitas menggunakan bluetooth


Kelebihan

USB Tethering

Yang paling menguntungkan dari penggunaan USB tethering adalah kecepatannya yang paling kencang diantara tethering lainnnya. Selain itu kalian juga tidak perlu khawatir kehabisan batterai karena ketika menggunakan USB tethering battry kalian akan terisi terus karena terhubung dengan pc/laptop atau desktop
 

Hospot Tethering

Kalian bisa mendapatkan kecepatan yang hampir setara dengan USB tethering ditambahk dengan portabilitas yang tinggi karena tidak perlu menggunakan kabel sebagai media perantara

Bluetooth Tethering

Bluetooth tethering memiliki kelebihan yang paling kentara adalah portabilitasnya karena tidak menggunakan kabel ditambah dengan ringganya penggunaan battry karena dibandingkan dengan tethering berjenis Hotspot kalian akan mendapatkan daya daya tahan battry yang lebih tinggi
 
 
Nah,,,
Kalian mau pilih yang mana nih, ada banyak jenisnya hostpot ini memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing jadi silahkan gunakan sesuai dengan peferensi kalian ya, gunakan sesuai dengan pilihan kalian :)  
 
 

Gak Perlu Ke Tukang Service - Cara Mudah Memperbaiki Printer Canon Pixma IP2770 Tintanya Terputus atau Masung Angin

Memperbaiki Printer Cannon Pixma IP2770

 

Printer Canon Pixma IP2770

Printer Canon Pixma IP2770 merupakan printer sejuta umat, Printer ini banyak digunakan berbagai kalangan mulai dari pelajar, mahasiswa sampai dengan kantoran dan usaha untuk printan, secara spesifikasi dapat langsung dilihat di halaman Canon, jadi saya tidak lagi mencantum spesifikasinya


Walaupun sudah berumur dan tidak di produksi lagi printer ini masih banyak sekali yang menggunakannya, lain tidak lain karena memang harganya yang sangat murah, daya tahnnya yang baik dan tentunya dapat dimodif dengan mudah untuk mendapatkan biaya operasional yang murah


Sebenarnya, kalau tidak dimodif,  printer ini walaupun harganya murah memiliki biaya operasional yang sangat tinggi karena tidak menggunakan eksternal ink tank atau tinta luar, tapi menggunakan ink cattridge  dengan ukuran yang cukup kecil kapasitas tintanya (tintanya langsung ada di dalam cattridge, artinya setiap tinta habis kalian harus mengganti cattrodgenya sekalian.


harga sebuah cattridgenya terbilang cukup mahal yaitu sekitar 300 ribuan jadi kalau dihitung-hitung dengan spek pabrikan memang harganya menjadi cukup mahal untuk biaya operasionalnya.

 

Banyak orang akhirnya memodif cattridge printer ini agar bisa dipakai dengan menggunakan eksternal ink tank sistem infus, jadinya printer ini bisa diisi tinta yang banyak dan ketika tinta habis sedangkan cattridgenya masih bagus kalian tidak harus mengganti cattridgenya tapi kalian bisa hanya dengan membeli tintanya saja.


Penyebab Tinta Printer Terputus/Masuk Angin

Salah satu permasalahan yang sering ditemui pada sistem printer infus ini adalah tintanya terputus pada bagian selangnya atau orang sering sebut dengan nama masuk angin, tinta putus ini banyak sekali penyebabnya, bisa jadi karena 

  • Tinta yang memang sudah mulai habis sehingga tekanan tinta ke selang berkurang, 
  • Lupa membuka penutup tinta, 
  • Jenis tinta yang kurang baik, dan
  • Printer yang sangat jarang digunakan


Mengatasi Masalah Tinta Terputus/Masuk Angin

Sekarang kita akan mempraktikan cara untuk mengatasi tinta printer yang terputus, silahkan tonton video dibawah ini untuk mengatasinya, sudah lengkap sekali



Catatan Instruksi Singkatnya Seperti Ini

Alat:

  • Kain dan tissue Bersih -  untuk mengelap tinta agar tidak berserakan (bisa juga untuk membersihkan cattridgenya)
  • Klip -  menjepit selang agar saat membuka selang dari catttridge tinta tidak meleber keluar
  • Pompa atau Pendorong -  bisa pake alat yang bisa meniup angin untuk mendorong tinta agar tidak putus lagi


  1. Langkah (singkat) - Lengkapnya Tonton Video
  2. Silahkan nyalakan printer
  3. Buka penutup printer
  4. Capit selang tinta dengan klip yang sudah disiapkan, capit dengan benar agar tintanya tidak meleber
  5. Buka penutup catridge 
  6. Lepaskan selang dari cattridge
  7. Lepaskan capitan klipnya
  8. Dorong tinta dengan peniup atau pompa dari tangki tinta sampai tintanya tersambung semua di selang
  9. Silahkan capit kembali selangnya dengan klip jika tinta sudah tersambung
  10. Bisa dibersihkan juga cattridgenya dengan tisue, secara perlahan agar cattridge tidak lecet atau rusak
  11. Pasang kembali selang ke catridge
  12. Tutup catridgenya
  13. Lepaskan capitan klip 
  14. Tutup penuptup printernya
  15. Lakukan Cleaning pada printer (lakukan hasilnya beberapa kali jika hasilnya belum bagus)


Seandainya hasil print masih rusak dan tinta sudah tersambung dengan baik, kemungkinan memang catridge kalian sudah waktunya diganti, tapi jika masalahnya hanya pada selangnya saja, hasil printannya akan berhasil kembali normal

Semoga berhasil ya :)


Ladangtekno

CARA MELAKUKAN/MENGGUNAKAN BLUTOOTH TETHERING DENGAN HP ANDROID DAN WINDOWS 10

tethering

 

Tethering merupakan aktivitas yang dilakukan untuk membagi koneksi dengan perangkat lain baik itu PC, Laptop, Tablet, Handphone dan jenis perangkat lainnya


Ada beberapa jenis tethring yang sering dilakukan oleh orang-orang, antara lain adalah

Bluetooth Tethering

USB Tethering

Hotspot Tethering


Yang paling umum digunakan oleh orang-orang adalah Hotspot Tethering karena penggunaanya yang sangat simple dan tidak perlu melakukan setting yang begitu banyak

 

Baca Juga:


Namun hotspot tethering memiliki kekurangan yaitu paling boros dengan daya sehingga paling cepat membuat perangkat yang menyalurkan tethering kehabisan daya


Kali ini, saya akan membahas mengenai bluetooth tethering, memang jenis tethering ini paling sedikit digunakan dan bisa jadi paling awam bagi banyak orang, namun sering dibutuhkan karena memang menggunakan daya yang lebih sedikit dibanding dengan Hotspot Tethering


Kekurangannya dari Bluetooth tethering ini adalah kecepatan internet yang dapat disalurkan menjadi lebih kecil yang dalam artinya kecepatan internetnya menjadi lebih lambat dibanding dengan jenis tethering lainnya (Hospot dan USB)


Nah sekarang kita akan mempelajari bagaimana cara untuk melakukan Bluetooth tethering, 


Cara Melakukan Bluetooth Tethering

Pertamakali, yang kalian harus pastikan adalah. Kedua perangkat yang kalian akan gunakan untuk Bluetooth tethering harus memiliki layanan bluetooth ya


Jika kedua perangkat anda sudah memiliki Bluetooth, sekarang silahkan buka setting di HP kalian, masuk ke setting > Wireless Setting > Network Tethering and Portable Hotspot ( bisa berbeda-beda di setiap perangkat tergantung jenisnya dan bahasa)

bluetooth tethering handphone
Bluetooth Tethering Handphone


Jika sudah berhasil ketemu settingnya, silahkan hidupkan Bluetooth Tethteringnya. Sekarang kita pindah ke PC/Laptop, silahkan nyalakan bluetooth yang ada di laptop kalian (bisa dicari melalui search bar di Windows dengan mengetikan bluetooth)


Jika bluetoothnya sudah hidup sekarang silahkan klik icon tray yang berlogo bluetooth (ada di taskbar bagian kanan bawah), klik kanan pada logo bluetooth di icon tray dan pilih join a personal area network (bergabung dengan lingkungan jaringan pribadi) atau kalian bisa akses di Control Panel\Hardware and Sound\Devices and Printers (jika bluetooth tethering sudah hidup, devices kalian akan muncul disana)

join a personal network
Join a Personal Area Network


Silahkan klik kanan pada Device/Perangkat kalian dan pilih Connet Using > Acces Point

Connect to Access Point
Connect to Access Point


Sekarang kalian bisa mencoba browsing di pc kalian, jika bisa berarti anda sudah berhasil menggunakan bluetooth tethering jika belum coba perhatikan langkah-langkahnya siapa tau ada yang salah atau kurang



Ladangtekno

Install Davinci Resolve di Laptop Spek Rendah - Cara Install Lengkap dengan Gambar

logo davinci resolve


Davinci Resolve merupakah salah satu aplikasi editing video yang cukup terkenal di dunia perfilman. Davinci Resolve ini memang lebih banyak digunakan untuk kalangan profesional karena dulu sebelum diakuisisi oleh Black Magic Design, ketika kita ingin menggunakan Davinci Resolve kita harus sekalian membeli device yang di bundle oleh mereka


Bandingkan dengan sekarang, kita bisa langsung melakukan instalasi Davinci Resolve hannya dengan mendowload softwarenya saja tanpa harus membeli bundle aplikasinya. 


Baca Juga:


Bagusnya lagi, Davinci Resolve tersedia dalam versi gratis, jadi anda tidak perlu membayar dan tidak perlu mebajak aplikasi lagi untuk mencobanya. Walaupun memang tidak akan medapatkan semua fiturnya, tapi ketika hanya digunakan untuk editing normal seperti video vlog youtube atau tutorial sederhana itu sangat-sangat memuaskan sekali dan tentunya kalian tidak perlu lagi menggunakan bajakan


Satu hal yang membuat keraguan dalam menggunakan Davinci Resolve adalah Spek miminum yang dibutuhkan, banyak informasi yang menyatakan kalau minimun spesifikasi yang dibutuhkan itu tinggu, lalu bagaimana dengan PC kentang


Btw, Spesifikasi PC saya sebagai Berikut secara singkat

Processor RAM Kartu Grafis Sistem Operasi Jenis Media Penyimpanan (hdd/ssd)
Core i3 7020u 8GB dual Channel Intel HD Grafis 620 Windows 10 SSD


Sedangkan untuk spesifikasi yang saya cari cari di Internet itu mengsyaratkan yang tinggi-tinggi sekali, terutama dari sektor GPUnya yang disebutkan harus menggunakan GPU diskrip sedangkan laptop saya hanya menggunakan GPU integrated


Salah satu link forum yang membahas spesifikasi minimun dari Davinci Resolve dapat dilihat disni


Ok lanjut lagi, saya akhirnya mecoba memberanikan diri untuk melakukan instalasi Davinci Resolve setelah menonton video mengenai Davinci Resolve di Youtube, ada seseorang di kolom komentar yang saya ajak berdiskusi dan dia berkata davinci resolve bisa diinstall di laptop dengan spesifikasi seperti punya saya


Install Davinci Resolve

Silahkan download dulu Davinci Resolvenya melalui link INI


Ada dua dua pilihan yang akan diberikan untuk pilihan versi gratisnya silahkan pilih yang Danvinci Resolve saja sedanga untuk Davinci Resolve Studio itu versi yang berbayarnya,


Pilih juga sesuai dengan OS yang kalian gunakan, Windows Linux atau Mac dan isikan data pada form yang sudah disediakan setelah kalian memilih OS yang kalian gunakan


Silahkan Download dan tunggu sampai proses downloadnya selesai, jika sudah selesai silahkan buka installernya 


Pertama kalian akan dihadapkan pada pemilihan componen yang akan diinstall, jika kalian tidak ada menggunakan perangkat tambahan silahkan kalian Install saja secara defaultnya yang sudah dicentang kemudian silahkan klik install

pilih componen isntall
pilih componen isntall


Next

klik next
klik Next


Silahkan centang licesi agreementnya, kalian bisa baca dulu jikan ingin membacanya

license agrement
license agrement


Tentukan lokasi kalian melakukan instalasinya

lokasi instalasi
lokasi instalasi


Tekan Install dan Tunggu prosesnya sampai selesai

melakukan instalasi
melakukan instalasi


Klik Finish

finish
finish


Proses Instalasinya sudah selesai, Jika kalian ingin melakukan Quick setup silahkan ikuti saja proses yang sudah disediakan oleh Davinci Resolve


Tampilan halaman homenya kek gini ya layar utamanya. Nanti akan kita lanjutkan lagi tutorialnya untuk proses editing video.

tampilan home
tampilan home


SOON (Tutotorial Davinci Resolve Lainnya)

CARA MENGATASI ERROR XAMPP CANNOT CREATE FILE C:\\xampp\xampp-control.ini ACCESS IS DENIED

error icon tray xampp

 

XAMPP merupakan program yang digunakan untuk melakukan pengembangan website yang didalamnya sudah terdapat bundle database dan server

Seringkali memang XAMPP ini tidak jarang mengalami error, kali ini mimin akan membagikan cara untuk mengatasi error yang mini alami

Error tersebut berisikan pesan
    CANNOT CREATE FILE C:\\xampp\xampp-control.ini ACCESS IS DENIED

 

CANNOT CREATE FILE C:\\xampp\xampp-control.ini ACCESS IS DENIED
  Pesanan Error Xampp


ketika saya akan menutup ikon tray XAMPP. Awalnya sedikit terkejut karena banyak ikon tray terbukan di laptop saya, setelah itu saya coba keluarkan dan duarr. Keluarlah error seperti yang sudah saya sebutkan diatas.

Setelah saya browsing dan cari di beberapa situs luar, mimin simpulkan hal ini berawal saat menginstall XAMPP


BACA JUGA 


Saat menginstall XAMPP saya tidak mengganti jenis user account control di laptop saya yang disarankan oleh XAMPP, tunjuan mengganti user account control ini menjadi dari yang normal menjadi yang lebih bebeas agar XAMPP dapat berjalan dengan normal karena di windows ada beberapa hal yang lebih dibatasi oleh system

Waktu saya menginstall XAMPP saya malas merubah user account control karena harus restart laptop lagi, saya pikir tidak akan mengalami masalah, ternyata muncul bebebrapa masalah yang selemnya juga sudah saya tulis solusinya diblog ini

Untuk mengatasi masalah kali ini. Cara gampangnya adalah dengan mengakses xampp menggunakan administrator atau run as administrator

 
Caranya silahkan klik kanan pada shortcut XAMPP dan pilih Run As Administrator dan XAMPP sudah dapat dijalankan dengan normal.

Namun tidak seterusnya kalian ingin melakukan hal itu kan, nah cara lain yang bisa dilakukan adalah dengan mengubah akses filenya untuk user yang kalian gunakan

Karena setelah dicek ternyata file xampp-control.ini statusnya hanya read only jadi user manampun tidak bisa melakukan edit dan write pada file xampp-control.ini

Untuk mendapatkan akses tersebut kalian dapat membuka lokasi file xampp-control.ini di lokasi kalian install XAMPP contonya C:\\xampp\xampp-control.ini

Klik kana pada file tersebut kemudian pilih property/properties dan masuk ke tab seucurity /keamanan

membuka file xampp-control.ini
membuka file xampp-control.ini


Coba lihat di bagian file permisionnya, disana terlihat hanya centang read only bukan?,

status file hanya read only
status file hanya read only
 

Silahkan kalian klik edit dan ganti menjadi full control untuk user yang diinginkan, ingat ya jangan salah memilih user, apalagi menggunakan computer yang dipakai banyak orang

permision aplikasi sudah dirubah
permision aplikasi sudah dirubah


Nanti bisa bisa orang yang tidak seharusnya mendapatkan akses xampp malah mendapatkan aksesnya

Nah sekarang silahkan buka ulang xampp kalian dan coba tutup termasuk ikon traynya apakah masih ada atau tidak

Sekian tutorial dari saya semoga berhasil :)
Kunjungi terus ladangtekno ya