CARA MENSUBMIT BLOG DI BING WEBMASTER


bing webmaster
bing webmaster


CARA MENSUBMIT BLOG DI BING WEBMASTER


Hai  sobat ladangtekno

Selain Google, tentu masih ada search engine lain di dunia ini, tapi memang yang paling dikenal oleh masyarakat adalah Google. Salah satu search engine lain yang juga tidak kalah baiknya adalah BING, seach engine ini dimiliki oleh Microsoft yang juga merupakan perusahaan teknologi terbesar di dunia.

Di Google kita mengenal yang namanya Google Webmaster untuk pengelolaan Blog, di Bing juga ada lho fitur yang sama, disebut dengan Bing Webmaster, cara mengaksesnya bisa langsung cari di browser dengan kata kunci Bing Webmaster atau kunjungi situs https://www.bing.com/webmaster.

Jika sudah login sobat silahkan pilih pilihan Add A Site. sobat akan diarahkan ke halaman seperti dibawah ini.

Add A Site
Add A Site

Silahkan sobat masukan data yang diperlukan sepertu URL dari blog sobat dan juga sitemapnya, kalau masih bingung sitemap itu apa bisa cek di halaman INI. Silahkan diiskan data tersebut. kemudian klik Add untuk menambahkan. setelah proses ini sobat akan diarahkan ke halaman seperti dibawah ini

meta tag
meta tag

Pada halaman ini kita akan melakukan verifikasi terhadap situs kita, sebenarnya ada beberapa cara, tapi yang termudah adalah dengan menggunakan Meta tag. oke silahkan pilih meta tag, copy kode meta tagnya, yaitu yang ada pada bagian atas yang diberi tanda merah, kemudia copy tag tersebut dan taru di template sobat, letakakan di antara kode <head> dan </head> atau gampangnya diatas kode </head> atau dibawah kode <head> seperti gambar dibawah ini. silahkan tambahkan pada template kalian jika sudah silahkan simpan template sobat. kemudian kembali ke halaman Bing Webmaster dan Klik Verify

add tag
add tag
 Jika sudah menjalankan prosesnya dengan benar maka sobat akan diarahkan ke dashboard webmaster yang sobat miliki.seperti gambr dibawah ini

dahsboard Bing Webmaster
dahsboard Bing Webmaster
 Selesai.

Jika masih ada yang bingung atau bagian dari tutorial yang salah, silahkan komen dibawah ini, kita berdiskusi bersama :)

Sekian postingan dari mimin kali semoga bermanfaat. jangan lupa terus kunjungi ladangtekno dan dapatkan informasi menarik mengenai dunia teknologi. silahkan comement dibawah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

Tags:
Ladangtekno
tutorial
blogger

komentar dengan bijak ya :)
please write comments wisely :)
EmoticonEmoticon